Polres Bojonegoro dan TPID Sidak Pasar Tradisional Jelang Ramadhan

Mediaku.co.id,

Bojonegoro, Mediaku.co.id – Menjelang Bulan Ramadhan, Polres Bojonegoro bersama Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Bojonegoro melakukan inspeksi mendadak (sidak) di sejumlah pasar tradisional di wilayah Bojonegoro, Minggu (16/2/2025). Sidak ini bertujuan untuk mengantisipasi lonjakan harga serta memastikan ketersediaan bahan pokok bagi masyarakat.

Kasatreskrim Polres Bojonegoro, AKP Bayu Adjie Sudarmono, STK., S.I.K, menyatakan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai langkah pengawasan terhadap stabilitas harga dan ketersediaan komoditas pangan.

“Pemantauan ini terus kami lakukan secara berkala dengan jadwal yang sifatnya rahasia untuk memastikan harga tetap stabil dan stok mencukupi menjelang Ramadhan,” ujar AKP Bayu Adjie Sudarmono.

Berdasarkan hasil sidak, harga dan ketersediaan beberapa bahan pokok seperti beras, telur, dan gula masih dalam kondisi normal. Namun, pemantauan akan terus dilakukan, terutama terhadap distributor minyak goreng, baik dalam bentuk curah maupun kemasan, guna mencegah potensi kelangkaan atau kenaikan harga yang tidak wajar.

Polres Bojonegoro dan TPID Kabupaten Bojonegoro menegaskan akan terus mengawasi pergerakan harga di pasar untuk menjaga kestabilan ekonomi masyarakat menjelang bulan suci Ramadhan. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *